Pidie - Wakil Bupati Pidie Alzaizi bersama Sekda Drs. Samsul Azhar menghadiri acara Sunat Massal dalam Rangka 100 Hari Kerja Bupati Pidie Tahun 2025, yang dilaksanakan pada Selasa, (11/03/2025). Di Puskesmas Pidie.
Pada Hari kedua ini berjumlah 150 anak yang mengikuti Sunat Massal, 93 dari puskesmas Pidie dan 47 dari Puskesmas Kota.
Mengawali Sambutannya, Wakil Bupati mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan bersama IDI Kabupaten Pidie, para tenaga kesehatan serta pihak-pihak terlibat yang telah mempersiapkan kegiatan sunat massal ini.
Sunat massal ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat dalam upaya mendukung kesehatan dan kekuatan bagi anak serta menanamkan paham betapa pentingnya syari’at khitanan bagi umat islam.
ia berharapa melalui Sunat Massal ini
semoga nak-anak dapat tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang berkualitas, beriman dan bermartabat.
“dalam kesempatan ini saya ingin mengajak segenap masyarakat Kabupaten Pidie agar selalu menjaga dan melindungi anak-anak kita dari perkembangan zaman dengan terus menanamkan nilai-nilai agama, karena anak merupakan amanah sekaligus karunia Allah SWT yang akan kita pertanggungjawabkan dihadapan Allah SWT kelak.” Ujarnya.
Sunat Massal dalam rangka 100 hari kerja Bupati ini dibuka untuk umum bagi yang telah mencapai usia khitan.
Turut Hadir Kepala Dinas Kesehatan dr. Dwi Wijaya, Direktur RSUD Tgk. Abdullah Syafi’i dr. Kamaruzzaman, Kepala Puskesmas Pidie Heny Rista, SST, M.Keb. Camat Pidie Mahdi, serta Unsur Forkopimcam.
[12/3, 00.45] HARMADI Pidie: Sigli - Wakil Bupati Pidie di dampingi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pidie selaku Ketua Kwarcab Pidie menghadiri Acara Pelepasan Kontingen Pidie Musabaqah Tunas Ramadhan (MTR) Tingkat Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Aceh Ke-XXIV Tahun 2025 yang berlangsung di halaman tengah Kantor Bupati Pidie. Selasa (11/03/2025).
Pada Awal sambutannya, Wakil Bupati Pidie Alzaizi menyampaikan bahwa kegiatan MTR merupakan kegiatan setiap tahunnya sebagai dasar pengenalan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap AlQuran. Kegiatan tersebut juga menjadi media strategis dalam pengamalan nilai nilai al Quran demi terbentuk generasi Qur ani yang berakhlakul karimah dan berkarakter Quran.
"Ini sejalan dengan visi misi bupati pidie, 1 hari 1 ayat merupakan program prioritas untuk membentuk rasa cinta terhadap Al Quran dan melahirkan generasi Qurani di masa yang akan datang" ungkapya.
Wakil Bupati Pidie berpesan kepada seluruh Kontingen agar dapat menjaga diri dengan bijak, Alzaizi juga berharap seluruh peserta dapat menjaga kesehatan, kekompakan dalam berkompetisi sehingga yang diharapkan dapat tercapai serta membawa harum nama Pidie.
Untuk diketahui jumlah peserta MTR di Aceh Barat Tanggal 12 s/d 16 Maret 2025 berjumlah 40 orang, Kwarcab Pidie mengikuti keseluruhan Bidang lomba yang di perlombakan yaitu Bidang Lomba Tilawah, Tahfidz Al Quran, Khattil Quran, Fahmil Quran, Syahril Quran.
Turut Hadir pada Acara tersebut Forkopimda Pidie, Staf Ahli Setdakab, Kepala SKPK Terkait, Ketua Kwarcab Pidie beserta Jajarannya