Banda Aceh – Komandan Kodim (Dandim) 0101/Kota Banda Aceh Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han) memimpin dengan penuh khidmat pelaksanaan Upacara Persemayaman dan Pemakaman Militer Almarhum Serda Syafrizal, anggota Koramil 14/Baiturrahman, Kodim 0101/Kota Banda Aceh. Selasa, 7 Mei 2024.
Upacara tersebut diselenggarakan di dua lokasi terpisah, dimulai dengan Upacara Persemayaman Militer di halaman Masjid Al-Fitrah Asrama TNI AD Lamprit, yang terletak di Jalan Kartika, Kelurahan Bandar Baru, Kecamatan Kuta Alam. Kemudian, Upacara Pemakaman Militer dilaksanakan di Taman Bahagia, Gampong Ateuk Pahlawan, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh.
Dalam pelaksanaannya, Kapten Arh Hamka Siregar, Perwira Seksi Personalia (Pasi Pers) Kodim 0101/Kota Banda Aceh, bertindak sebagai Perwira Upacara, sedangkan sebagai Komandan Upacara yaitu Kapten Inf M. Juned, Danramil 11/Darul Imarah Kodim 0101/Kota Banda Aceh.
Dandim 0101/Kota Banda Aceh Kolonel Czi Widya Wijanarko, S.Sos., M.Tr (Han) dalam sambutannya mengungkapkan rasa duka yang mendalam atas kepergian Almarhum Serda Syafrizal. “Kehilangan seorang prajurit adalah kehilangan bagi keluarga besar TNI AD. Kita semua merasakan kepergian beliau dan akan selalu mengenang jasa-jasa serta dedikasinya dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa,” ujarnya.
Upacara tersebut dihadiri oleh para perwira, prajurit, serta keluarga dan kerabat Almarhum Serda Syafrizal. Semua peserta upacara menghormati Almarhum dengan penuh kekhusyukan dan kesedihan yang mendalam.
Almarhum Serda Syafrizal dijelaskan sebagai sosok prajurit yang memiliki dedikasi tinggi dalam menjalankan tugasnya. Semangat pengabdian dan loyalitasnya terhadap negara dan bangsa akan selalu dikenang oleh rekan-rekan serta pimpinan di Kodim 0101/Kota Banda Aceh.
Dalam pelaksanaan upacara pemakaman militer tersebut, jenazah Almarhum Serda Syafrizal disemayamkan dengan khidmat, meninggalkan kenangan yang mendalam bagi seluruh jajaran TNI AD, khususnya Kodim 0101/Kota Banda Aceh, atas dedikasi dan pengabdiannya yang telah diberikan selama ini.