Banda Aceh — Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko menerima audiensi Ketua Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Aceh di ruang kerjanya, Kamis, 30 November 2023.
Kapolda Aceh menyambut baik kedatangan pihak Otoritas Jasa Keuangan itu. Audiensi tersebut juga merupakan bagian dari sinergi antar lembaga.
Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto mengatakan, kedatangan Ketua OJK tersebut dalam rangka silaturahmi dengan Kapolda selaku pejabat yang baru.
"Kedatangan OJK ke Polda Aceh untuk bersilaturahmi," kata Joko, dalam rilisnya, Kamis, 30 November 2023.