Banda Aceh - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Banda Aceh menggelar acara Milad ke-25 dan berbagi santunan dengan anak yatim, di Kantor DPD PAN Kota Banda Aceh, Rabu pagi (23/8).
Dalam kesempatan tersebut Ketua PAN Banda Aceh, Aminullah Usman SE, Ak. MM mengucapkan syukur Alhamdulillah PAN Kota Banda Aceh bisa melaksanakan kegiatan Milad ke-25 dengan sukses dan lancar.
"Milad ke-25 tentunya sangat bermakna bagi PAN, yang pertama sebagai rasa syukur dimana perjuangan dari pendahulu partai ini, hingga sampai hari ini partai PAN masih eksis dan semakin dicintai rakyat." tuturnya.
Lanjut Aminullah makna yang kedua sebagai wujud memperkokoh tali silaturahmi baik dengan masyarakat sekitar maupun dengan kader dan sesama pengurus PAN.
"Makna yang ketiga adalah kita sebentar lagi akan menghadapi pemilu 2024 tentu dalam hal ini, kita telah menyiapkan segala event ke depan, kita akan memperkuat PAN Banda Aceh dengan akan melaksanakan berbagai kegiatan event tentunya, seperti hari ini kita melaksanakan kegiatan milad ke-25 bersama anak yatim kemudian kita akan melaksanakan gerak jalan santai, kemudian juga kegiatan CFD dan kegiatan sosial lainnya tentu sesuai dengan tema bantu rakyat sekecil apapun kader PAN, ketua PAN dan para Bacaleg PAN berbuatlah yang terbaik kepada masyarakat karena masyarakat menunggu perhatian semua orang tapi lebih khususnya dari PAN Banda Aceh." terangnya.
Aminullah mengatakan harapan untuk pemilu 2024 adalah untuk memperbesar perolehan kursi di tahun 2024 pertama di DPR RI target 2 kursi kemudian khususnya di DPRK Banda Aceh target minimal 5 kursi dan juga kita harapkan semaksimalnya bertambah kursi dari tahun sebelumnya.
"Kita harapkan maka event demi event kegiatan ini terus kita lakukan agar partai PAN ini semakin dikenal masyarakat, semakin dirasakan bermanfaat bagi masyarakat dan kader PAN semakin percaya diri." tutupnya.