Aceh Besar – Ketua DPRK Aceh Besar Iskandar Ali langsung menggelar open house dirumah Aceh, Gampong Klieng Meria, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, Senin 24 April 2023 pada H 3 + Lebaran Idul Fitri 1444 H.
Tampak keakraban Wakil Rakyat ini bersama para sahabat serta masyarakat yang datang untuk bersilaturahmi dan saling bermaaf- maafan. Selain masyarakat tampak pula Pj Bupati Aceh Besar, Iswanto dan para ASN yang segaja datang untuk mempererat hubungan silaturahmi.
Dalam suasana penuh kehangatan ini, Ketua DPRK Aceh Besar, Iskandar Ali terlihat bercengkraman dan makan bersama dengan para anggota DPRK serta masyarakat yang hadir.
“Acara open house ini merupakan ajang silaturahmi sesama kita umat Islam setelah menjalankan puasa Ramadhan. Mudah- mudahan dengan acara open house ini akan selalu memupuk kebersamaan dan mempererat hubungan slaturahim kita semua,” ucap Iskandar Ali pada media ini.
Selain itu, tambah Ketua DPD PAN Aceh Besar ini dengan adanya open house ini kita bisa dipertemukan dengan masyarakat karena hari- hari lain kita jarang bertemu karena kesibukan kita masing-masing.
Dia berharap dengan open house inilah bisa bertemu langsung dan bisa saling berbagi cerita dan bersedagurau dengan masyarat.
“Alhamdullilah, saya merasa sangat senang, bisa saling tegur sapa, bertemu dan berbincang-bincang. Selamat hari raya idulfitri 1 Syawal 1444 H. Insya Allah kita semua bisa dipertemukan kembali di bulan Ramadan tahun depan,” kata Iskandar Ali.(*)