Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Satgas TMMD Reguler Ke-111 Kodim 0108/Agara Bangun Tugu Prasasti

Jumat, 09 Juli 2021 | 10.22 WIB Last Updated 2021-07-09T03:22:39Z

Kutacane — Terlihat puluhan anggota Satgas TMMD reguler ke - 111 Kodim 0108/Agara, membangun subuah bangunan prasasti pertanda akan berakhirnya TMMD di Desa Peseluk Pesimbe Kecamatan Deleng Pokhkisen Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (08/07/2021).

Pembangunan monumen atau tugu prasasti dimaksudkan sebagai tanda dan mengingatkan bahwa daerah tersebut pernah dilaksanakan kegiatan TMMD reguler ke-111 guna membantu kesejahteraan masyarakat di Desa Peseluk Pesimbe.

Plh. Perwira Staf Teritorial (Pasiter) TMMD Regulee ke-111 Kodim 0108/Agara, Letda Inf Afifuddin mengatakan,” Sebagai tindak lanjut pembangunan monumen atau tugu prasasti harus dilaksanakan, karena sebagai wujud peringatan sekaligus menunjukkan sejarah bahwa di Desa Peseluk Pesimbe pernah ada kegiatan TMMD, dimana ini merupakan sebagai bukti kemanunggalan TNI dengan Rakyat yang tidak akan terpisahkan,” ujarnya.

Ditambahkan pasiter," Kedepannya agar warga setelah pembuatan tugu prasasti ini selesai, diharapkan bisa menjaga dan merawatnya jangan sampai disalahkan gunakan," jelasnya.(Red)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update