Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Ketua PKK Aceh Besar Vitamin A Sangat Manfaat Bagi Perkembangan Balita

Kamis, 27 Agustus 2020 | 22.40 WIB Last Updated 2020-08-27T15:41:00Z
Aceh Besar -Ketua TP PKK Kabupaten Aceh Besar Hj. Rahmah Abdullah, SH mengajak para orang tua supaya membawa anak ke posyandu atau puskesmas untuk mendapat kapsul vitamin A.

"Ibu-ibu, setiap Februari dan Agustus adalah bulan Vitamin A bagi balita. Ibu-ibu yang punya balita jangan lupa bawa putra-putri kesayangannya ke posyandu gunamendapatkan kapsul vitamin A. Karena vitamin A ini sangat penting untuk kesehatan dan pertumbuhan bagi anak kita," kata Rahmah Abdullah pada saat melakukan pemberian vitamin A dan kampanye Gerakan memakai Masker di Posyandu di Desa Mireuk Taman Kecamatan Darussalam, Aceh Besar, Rabu (26/08/2020)

Di hadapan ibu-ibu, Rahmah menjelaskan, masa balita merupakan masa yang paling penting dalam proses pertumbuhan dan perkembangan. Pada masa ini diperlukan vitamin A dalam jumlah yang cukup.

"Karena, pemberian vitamin A ini, bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata, mengurangi risiko kelainan pada mata, serta mencegah kebutaan. Vitamin A juga meningkatkan daya tahan tubuh anak terhadap penyakit," ujar.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, anak yang dimaksud adalah anak yang berusia enam bulan sampai lima tahun. Nantinya, anak usia enam sampai 11 bulan akan mendapat kapsul biru dan anak usia 12 bulan sampai lima tahun mendapat kapsul merah.

Disamping itu, ia juga menghimbau, masyarakat mesti sadar akan pentingnya memakai masker serta disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Sebab, virus Covid-19 bisa menular ke siapa saja," katanya

Oleh karena itu, kata dia, kampanye memakai masker atau sesering mungkin untuk mencuci tangan dan menjaga jarak sangat penting bagi semuanya.

"Dengan adanya gerakan Gebrak Masker PKK ini diharapkan masyarakat semakin menyadari pentingnya pakai masker," pintanya.(Red)

News

Kabar Aceh

×
Berita Terbaru Update